Hasil Pertandingan Penyisihan Grup Liga Champions UEFA 2022/23, Dramatis dan Cetak Rekor

- 25 Agustus 2022, 10:45 WIB
Hasil Pertandingan Babak Play Off Leg 2 Liga Champions Musim 2022/2023
Hasil Pertandingan Babak Play Off Leg 2 Liga Champions Musim 2022/2023 //Twitter @Rangers./

JEMBRANABALI.COM - Rangers, Kopenhagen dan Dinamo Zagreb merebut tiga tempat terakhir dalam undian penyisihan grup Liga Champions UEFA 2022/23 setelah babak play-off berakhir pada Rabu malam.

Mereka berhasil menyusul Benfica, Plzeň dan Maccabi Haifa yang telah lolos play-off di hari sebelumnya.

Dinamo Zagreb 4-1 Bodø/Glimt

Secara dramatis Josip Drmic dan Peter Bočkaj mencetak gol di akhir perpanjangan waktu saat Dinamo Zagreb membalikkan defisit satu gol di leg pertama untuk mengamankan tiket kualifikasi Liga Champions di Stadion Maksimir Zagreb Kroasia.

Mislav Oršić membuat Dinamo memimpin di menit 4 sebelum Bruno Petković menggandakan keunggulan seusai mencetak gol dengan tendangan overhead yang luar biasa di menit 35.

Tuan rumah yang unggul secara agregat sebelum jeda sempat dibuat ketar ketir oleh gol balasan Albert Grønbæk di menit ke 70.

Baca Juga: Pandemi Mengakibatkan Perjuangan Melawan Kemiskinan Berjalan Lambat, kata ADB

Gol dari pemain pengganti yang baru masuk di menit 63 itu memaksakan pertandingan harus ditentukan melalui perpanjangan waktu. 

Josip Drmic, yang dimasukkan di akhir babak kedua, membuat kubu tuan rumah bersorak setelah berhasil mencetak gol yang menentukan. Tiga menit kemudian Petar Bockaj, yang juga baru masuk di babak perpanjangan waktu, semakin menggemuruhkan stadion melalui gol yang dilesakkannya. 

Capaian Dinamo ini membawa mereka kembali menginjak babak penyisihan grup setelah absen selama tiga tahun.

Halaman:

Editor: Sri Wahyu Ningsih

Sumber: uefa.com


Tags

Terkait

Terkini

x