Catatan Sejarah Luar Biasa Nick Kyrgios di Citi Open 2022, Sabet Dua Gelar Sekaligus

- 9 Agustus 2022, 15:06 WIB
Bintang tenis Australia, Nick Kyrgios juara CIti Open
Bintang tenis Australia, Nick Kyrgios juara CIti Open /Daily Mail.co.uk/

JEMBRANABALI.COM - Pada penyelenggaraan Citi Open 2022, yang berlangsung tanggal 30 Juli – 8 Agustus 2022 di Washington Amerika Serikat, Nick Kyrgios berhasil menorehkan namanya dalam catatan sejarah tenis dunia saat ia berhasil memenangkan gelar tunggal dan ganda putra di turnamen yang sama di tahun ini.

Petenis asal Australia itu membuat sejarah tenis pada hari Senin, 8 Agustus 2022, saat ia menjadi orang pertama yang berhasil menjuarai dua gelar sekaligus, tunggal dan ganda putra.

Petenis Australia itu mengalahkan petenis Jepang Yoshihito Nishioka dengan kemenangan 6-4, 6-3 di final tunggal putra pada Minggu, untuk merebut gelar ATP Tour pertamanya sejak 2019. 

Sehari berselang, pada hari Senin, ia juga tampil di final nomor ganda putra. Berpasangan dengan pemain Amerika, Jack Sock, mereka mengalahkan duo unggulan keempat Ivan Dodig dan Austin Krajicek dengan skor 7-5, 6-4.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Terima SMS OTP atau Verifikasi Akun Tertentu

Khusus di nomor tunggal putra, Kyrgios memiliki catatan luar biasa. Ia tidak pernah kehilangan servis di setiap pertandingan yang dilakoninya.

"Ini sangat emosional bagi saya. Bila melihat di mana saya tahun lalu hingga sekarang, itu adalah suatu transformasi yang luar biasa," kata pemain berusia 27 tahun itu, yang harus puas hanya menjadi runner-up di Wimbledon bulan lalu setelah dikalahkan Novak Djokovic di final.

Dia menambahkan bahwa sebelum sampai pada kemenangan ini dia sempat merasa berada di beberapa "tempat yang sangat gelap".  Karena itu sekarang dia harus berterima kasih kepada orang-orang di sekitarnya yang telah membantunya melewati fase suramnya.

Pada bulan Mei, Kyrgios mengungkapkan dalam sebuah wawancara bahwa ada periode dalam hidupnya di mana dia sangat frustrasi sehingga kerap melukai diri sendiri, dan menyalahgunakan narkoba dan alkohol.

"Ada begitu banyak orang yang telah membantu saya melewati semuanya," katanya,."Tetapi saya sendiri, saya telah menunjukkan kekuatan yang serius untuk terus bertahan dan melewati semua itu dan terbukti saya sekarang masih bisa tampil dan memenangkan turnamen seperti ini."

Halaman:

Editor: Sri Wahyu Ningsih

Sumber: Insider


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x