Lomba Tari Anak Secara Virtual, Baliniku Channel Lestarikan Budaya di Tengah Pandemi

- 30 Oktober 2022, 22:46 WIB
Ilustrasi Lomba Tari Anak Secara Virtual
Ilustrasi Lomba Tari Anak Secara Virtual /Shella Audiati Nurjana/Freepik

JEMBRANABALI.COM - Kondisi pandemi Covid-19 telah memberikan dampak besar bagi kehidupan masyarakat, termasuk salah satunya dalam kegiatan budaya di Bali. Adanya larangan untuk berkerumun secara otomatis membuat para seniman seolah kehilangan wadah untuk menampilkan bakat terbaiknya.

Kondisi itu tidak serta merta membuat para penggiat seni di Bali berpasrah diri, termasuk salah satunya adalah Baliniku Channel sebagai media seni berbasis online di Youtube. Dengan mengusung tema “Menari di Akhir Tahun”, Baliniku Channel memberikan kesempatan kepada anak-anak menampilkan kemampuan menari Bali-nya dalam sebuah perlombaan virtual atau menari dari rumah.

Dari petunjuk teknis yang telah dipublikasikan, Baliniku Channel menargetkan total 200 peserta untuk beberapa kategori tarian. Untuk siswa putra kelas 1-3 SD akan menarikan lomba tari Baris Tunggal 1 Babak sementara untuk putri akan menarikan Tari Puspanjali.

Baca Juga: Ratusan Pelajar Ikuti Pelatihan Menulis Lontar Yang Digelar Pemkab Buleleng

Sementara itu, untuk kategori kelas 4-6 SD putra akan menarikan Tari Baris Tunggal 3 Babak dan kategori putri menarikan Tari Condong.

Setiap peserta diwajibkan merekam video menarinya dari rumah, kemudian mengirimkan secara online. Untuk selanjutnya, video peserta akan ditayangkan secara "PREMIERE" di channel youtube Baliniku Channel dan saat itu juga dilakukan penilaian. Penayangan akan dibagi menjadi 4 hari sesuai jumlah kategori yang ada. Penayangan dan Penilaian pada tanggal 17-20 Desember 2020.

Untuk mengikuti lomba tari secara virtual ini, setiap peserta hanya perlu membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 35.000. Para pemenang 1,2,3 dan harapan mendapatkan uang pembinaan, sertifikat, dan bingkisan dari sponsor.

Editor: Shella Audiati Nurjana


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x