Resmi Enea Bastianini Akan Berduet Dengan Francesco Bagnaia di Tim Pabrikan Ducati Lenovo Musim Depan

- 28 Agustus 2022, 11:28 WIB
Enea bastianini resmi ke tim pabrikan Ducati Lenovo
Enea bastianini resmi ke tim pabrikan Ducati Lenovo /MotoGP

JEMBRANABALI.COM - Tim Ducati Lenovo telah mengkonfirmasi bahwa Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP™) akan bergabung bersama Francesco Bagnaia di Tim Pabrikan musim depan, yang berarti Jorge Martin akan tetap berada di tim Prima Pramac Racing berduet dengan Johan Zarco pada musim balapan tahun 2023.

Keputusan Ducati telah menjadi bahan pembicaraan besar di paddok sejak Jack Miller (Ducati Lenovo) mengkonfirmasi kepindahannya ke Red Bull KTM Factory Racing untuk tahun 2023, dan pabrikan Bologna telah menghabiskan beberapa balapan terakhir untuk mempertimbangkan apakah akan memakai Bastianini atau Martin di tim pabrikan merah musim depan.

Namun, beberapa hari setelah Grand Prix Austria dan sebelum balapan San Marino, Ducati mengumumkan bahwa mereka akan memilih pemenang tiga kali race musim ini yakni Bastianini. Yang akan berduet bersama pembalap yang sedang bersaing meraih gelar juara dunia Bagnaia.

Musim depan Ducati akan membalap dengan all-Italian team. Jadi sudah diputuskan bukan rookie 2021 Jorge Martin yang di pilih membalap di tim pabrikan.

Baca Juga: Bocor... Inilah Spek, Desain dan Harga Iphone 14 Pro Max

Enea Bastianini: "Saya senang bisa mengenakan warna resmi tim Ducati mulai tahun depan. Itu adalah mimpi saya, dan sekarang menjadi kenyataan."

"Dalam dua tahun ini di MotoGP saya telah belajar dan berkembang banyak, dan saya pikir Saya hanya bisa berkembang dengan para insinyur dan orang-orang di tim Ducati Lenovo Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Claudio, Gigi, Paolo dan David karena telah mempercayai saya dan memberi saya kesempatan luar biasa ini." lanjut Bastianini seperti dilansir dari motogp.com

"Namun, saya juga ingin berterima kasih kepada Nadia dan seluruh tim Gresini untuk dukungan luar biasa yang saya terima dari mereka selama musim yang luar biasa ini bersama. Saya akan mencoba menyelesaikan turnamen 2022 dengan cara terbaik sebelum saya melanjutkan petualangan saya Saya baru sebagai pembalap pabrikan Ducati dengan komitmen total dan semangat tim yang tepat .” Tutup Bastianini.

Luigi Daligna (Manajer Umum Ducati Corse): "Kami sangat senang memiliki Bastianini di tim pabrikan pada tahun 2023. Enea adalah pebalap yang sangat berbakat dan dia telah banyak peningkatan dalam dua tahun ini bersama Ducati. Dia telah mampu berkembang dengan cepat, naik ke kedua podium di tahun pertamanya."

Halaman:

Editor: Hasanudin

Sumber: Moto GP


Tags

Terkait

Terkini

x